Pastinya kita sering melihat banyak produk kosmetik yang dibuat dengan campuran Ekstrak Jeruk Nipis. Jeruk nipis memang banyak dimanfaatkan sebagai bahan campuran alami di berbagai jenis produk kecantikan salah satunya adalah produk kosmetik karena jeruk nipis terbukti memiliki segudang khasiat yang sangat bermanfaat dan baik untuk menjaga kesehatan kulit. Ternyata jeruk nipis juga ternyata sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut.
Ekstrak jeruk nipis untuk salah satu bahan alami perawatan rambut
Rambut kotor, berketombe, dan berminyak akan kembali indah hanya dengan mencucinya dengan campuran Ekstrak Jeruk Nipis. Cara menggunakan jeruk nipis sebagai bagian dari perawatan rambut sangat mudah dan sederhana. Siapkan air hangat untuk mencuci rambut and lalu campurkan air perasan jeruk nipis ke dalam air hangat tersebut. Anda bisa menggunakan sekitar tiga sampai lima butir jeruk nipis untuk setiap kali merawat rambut anda. Seusai melakukan perawatan dengan menggunakan campuran perasan jeruk nipis ini rambut anda akan terasa lembut, halus, dan berkilau. Wangi rambut anda pun akan segar.
Ekstrak jeruk nipis untuk rambut berketombe
Khusus untuk perawatan rambut yang berketombe, anda bisa lakukan treatmen khusus berupa mengusap-usapkan jeruk nipis yang sudah dipotong melintang padab titik kulit kepala anda yang diidentifikasi sebagai tempat tumbuhnya ketombe. Selama mengusap-usap rambut dengan jeruk nipis, anda juga perlu memeras jeruk nipis agar keluar sarinya dan membasahi rambut dan kulit kepala anda. Diamkan 20 sampai 30 menit lalu keramas dengan menggunakan shampo. Ketombe pun akan hilang.
Farida Chiie Twibi mengatakan
thanks infonya 🙂
Andi Ummul Arawiyah mengatakan
thanks infonya….