Pameran ICT USO EXPO 2012 yang bertempat di Gedung Sultan Suriansyah Banjarmasin banyak menuai kritik dari para geek, termasuk saya pribadi. Pasalnya jika dilihat dari pamerannya, boleh dibilang bukan pameran ICT melainkan pameran biasa saja.
Mendengar tentang pameran ICT, saya sudah membayangkan bahwa di pameran tersebut akan ada produk-produk elektronik seperti komputer, notebook, dan gadget. Namun, harapan saya memudar setelah melihat keadaan di lapangan. Bayangkan saja di pameran ICT ada booth-booth (stand) yang tidak berhubungan dengan teknologi. Sebut saja seperti stand polri, ukm, dan sim keliling. Hahaha…
Pameran ini sendiri berlangsung selama 3 hari yakni dari tanggal 7-9 November 2012. Yah meskipun pameran ICT USO EXPO 2012 ini sudah lama berakhir tapi rasanya ada uneg-uneg yang harus dikeluarkan agar plong. Hehehe…
Daripada banyak bacot, biarkan gambar saja yang berbicara 😀
Sudahlah segitu aja foto-fotonya. Padahal masih banyak lagi sih fotonya seperti waktu lomba M-PLIK, lomba game DOTA, dan masih banyak lagi deh pokoknya. Tapi karena kurang seru yah nggak ditampilkan deh. Hahaha…
Sekian postingan kali ini. Kalau kalian juga pernah datang di acara tersebut, ditunggu pendapatnya tentang acara ICT USO EXPO 2012.
arief mengatakan
Ciyuss?
arief mengatakan
haha, ngalihai Indonesia nih . . .
Qoreader mengatakan
harusnya kayak acara comic/vid con kayak di Amrik sono, ada festival musik elektronik geek, gadget multimedia terbaru*gak hanya tablet, dan juga suasanya harusnya lebih santai, terlalu formal dan “pemerintah”. Isinya palingan jual laptop obral,
Jamal mengatakan
Hahaha…
Seharusnya seperti itu sih.
Yah mungkin karena ini yang ngadain DISHUBKOMINFO, jadi acaranya formal banget.
Nggak asik…